KOPPELINDO MANDIRI dan Aliansi Kuliner Indonesia (KUL–Ind) Kolaborasi Hadirkan “Kedai KOPPELINDO” – Sajikan Minuman Rempah Nusantara dan Kaluli Es Cream

Berita, Food, Health, Koperasi, UMKM295 Dilihat

KOPPELINDO MANDIRI dan Aliansi Kuliner Indonesia (KUL–Ind) Kolaborasi Hadirkan “Kedai KOPPELINDO” – Sajikan Minuman Rempah Nusantara dan Kaluli Es Cream 

Jakarta, 7 Oktober 2025, TKBM News – Dalam upaya memperkuat ekonomi kerakyatan dan mengangkat potensi kuliner khas Indonesia, KOPPELINDO Mandiri berkolaborasi dengan Aliansi Kuliner Indonesia (KUL–Ind) meluncurkan inisiatif baru bertajuk “Kedai KOPPELINDO”.
Program ini mengusung konsep Kaluli Es Cream dan Minuman Rempah Nusantara, dengan pilot project di Jakarta Utara pada 10 lokasi tahap awal.

Tahapan perdana akan dimulai di lokasi Kantor Pusat KOPPELINDO Mandiri, yang menjadi titik awal pengembangan dan uji coba operasional kedai sebagai model percontohan sebelum dikembangkan ke wilayah lain di Indonesia.

Ketua KOPPELINDO Mandiri, Subhan Hadil, menjelaskan bahwa kolaborasi ini merupakan langkah strategis dalam mendorong kemandirian ekonomi anggota dan masyarakat melalui pengembangan usaha produktif berbasis kuliner Nusantara.

“Kedai KOPPELINDO kami hadirkan sebagai wujud sinergi antara gerakan ekonomi kerakyatan dan inovasi kuliner modern. Melalui  Minuman Rempah Nusantara dan Kaluli Es Cream, kami ingin memperkenalkan kembali keunggulan cita rasa rempah Indonesia dalam bentuk yang segar, sehat, dan digemari semua kalangan,” ujar Subhan Hadil.

Sementara itu, Ketua Umum dan Founder Aliansi Kuliner Indonesia (KUL–Ind), Subagiyo, S,T, yang juga salah satu Dewan Pakar KOPPELINDO Mandiri, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan momentum penting untuk membangun identitas kuliner Indonesia yang inovatif dan berdaya saing global.

“Kaluli Es Cream adalah inovasi dari bahan sehat  yang kami padukan dengan Minuman Rempah Nusantara untuk menghadirkan sensasi rasa yang khas dan menyehatkan. Melalui Kedai KOPPELINDO, kami ingin menghadirkan gerai kuliner yang menjadi kebanggaan bangsa,” tutur Subagiyo S,T.

Pada tahap awal, 10 lokasi Kedai KOPPELINDO akan dikembangkan di kawasan strategis Jakarta Utara, sebelum diperluas 1.000 lokasi  di berbagai daerah melalui jejaring anggota diseluruh wilayah sekitar pelabuhan,  kemitraan dan komunitas ekonomi rakyat.

Baca Juga  Heavy Rain In Jhumsa

Kolaborasi antara KOPPELINDO Mandiri dan Aliansi Kuliner Indonesia (KUL–Ind) diharapkan menjadi inspirasi gerakan kolaboratif nasional yang mendorong pemberdayaan UMKM kuliner, penciptaan lapangan kerja baru, serta penguatan ekonomi berbasis produk lokal Nusantara.

 

Posting Terkait

Jangan Lewatkan